Kabupaten Bima (kampoengmedia.com).Kades Ragi Palibelo .Ibrahim Abubakar S.pd. saat menerima Tim Penilai Lomba Desa dan Posyandu Keluarga tingkat kabupaten Bima 2025 di Desa ragi, Kecamatan palibelo Kabupaten Bima NTB.
Kabupaten Bima NTB – Pemerintah Desa Ragi palibelo, mendapat kunjungan dari Tim Penilaian Lomba Desa Dan Posyandu Tingkat Kabupaten Bima Tahun 2025. Kunjungan berlangsung Jumat (23/05/2025) dan diterima Oleh Camat Palibelo Dan Kades Ragi. didampingi Ketua Tim PKK, BPD Dan Organisasi Pemuda.
Kades Ragi Ibrahim Abubakar S.Pd menyampaikan kami memiliki program posyandu yang terintegrasi dengan PAUD Holistik Integratif (PAUD) dan Bank Sampah. Dijelaskannya bank sampah mengelola sampah warga dengan salah satu programnya yaitu menukar sampah dengan Barang yang bermanfaat Bagi warga.
Program tersebut selaras dengan upaya Pemda Kabupaten Bima (maupun Pemerintah Provinsi NTB) meningkatkan kualitas SDM melalui peningkatan IPM yaitu di sektor pendidikan, kesehatan, dan kesejahteraan masyarakat.
Camat Palibelo Dan Kades Ragi menyebut tim penilaian lomba desa dan posyandu tingkat Kabupaten Bima tahun 2025 memiliki Pustu yang bisa dijadikan Posyandu terintegrasi yang bisa memberikan pelayanan kesehatan masyarakat. Diharapkan dengan upaya tersebut target yang telah ditetapkan dalam RPJMD Kabupaten Bima maupun Provinsi NTB di bidang kesehatan dapat terwujud.(Red)